OKU Timur, 22 Agustus 2020

Wakil ketua DPRD Prov. Sumsel; Bapak H.M.Giri Ramanda N Kiemas, SE ,MM berserta Anggota DPRD Prov. Sumsel Bapak H.A. Syarnubi, ST, MM dan Bapak H. Alfrenzi Panggarbesi, S.Si, menghadiri Acara Launcing Pembangunan/Rehabilitasi infrastruktur jalan Kotabaru Kurungan Nyawa Kec. Martapura dan Kec. Buay Madang Kab. OKU Timur.

Acara terkait kunjungan kerja Gubernur Sumatera Selatan; Bapak H. Herman Deru sebagai tanda dimulainya pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan di Kabupaten OKU Timur khususnya Kotabaru – Kurungan Nyawa yang menyambungkan kecamatan Martapura, Kec. Buay Madang, Desa Saung Dadi Kecamatan BP Peliung, Kabupaten OKU Timur.

Bantuan Gubernur yang diberikan untuk peningkatan dan pelebaran ruas jalan Kotabaru – Kurungan Nyawa Kabupaten OKU Timur sebesar Rp.35 miliar, selain itu Gubernur juga memberikan bantuan sebesar Rp.403.508.567.000 untuk kegiatan perbaikan jalan, jembatan, pengendalian banjir serta perbaikan daerah irigasi di Kabupaten OKU Timur, yang diterima secara simbolis oleh Bupati OKU Timur; Bapak HM. Kholid MD.

Dalam kesempatan tersebut Gubernur Sumsel mengatakan, rehabilitasi atau perbaikan jalan ini dilakukan demi melancarkan aktivitas para pengemudi yang melintasi jalan tersebut sekaligus menjawab kegelisahan masyarakat yang mengeluhkan rusaknya jalan.

Dengan adanya perbaikan jalan ini, akses menuju desa yang ada di ruas jalan ini bisa lebih cepat dan efisien dengan harapan harga kebutuhan pokok bisa lebih stabil bahkan lebih murah dari harga sebelumnya.

Lebih lanjut, Gubernur Sumsel mengatakan, perbaikan infastruktur didanai oleh masyarakat dan mengajak masyarakat agar taat membayar pajak kendaraan.

Turut hadir juga dalam acara tersebut Anggota DPR RI; Ibu Hj. Percha Leanpuri, B.Bus., MBA, FKPD Kabupaten OKUT, Para Kepala OPD dan TGUPP Pemprov Sumsel.

(Jurnalis: Farihan Albab / Editor : Tim Humas)

Previous Anggota DPRD Prov. Sumsel ikut serta pada event Jelajah Alam Serasan Seandanan (JASS)#9 Tahun 2020 di Kab. OKU Selatan

DPRD Prov Sumsel © 2021