Palembang, 12 Juni 2020 Wakil Ketua DPRD Provinsi Sumatera Selatan, Bpk. H. Muchendi M., SE., ikut berpartisipasi dalam Acara Jumpa Pers dan Penyerahan Simbolis Dukungan Kementrian  Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf ) Republik Indonesia untuk Pekerja Parekraf Terdampak Wabah Covid 19 di Sumsel sebanyak 10.000 paket bantuan.

Bertempat di lantai 2 Gedung Hospitality Poltekpar Provinsi Sumatera Selatan tersebut juga dihadiri oleh:

– Deputi Bidang Pengembangan Produk Wisata dan Penyelenggaraan Kegiatan (events) Kemenparekraf RI Ibu Rizky Handayani,

– Gubernur Sumsel H. Herman Deru,

– Kapolda Sumsel Pol. Prof. Dr. Eko Indra Heri S., M.M,

– Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Irwan, S.I.P, M.hum,

– Staf Khusus Menparekraf Bidang Keamanan Brigjen Pol Adi Deriyan J, S.I.K. M.H

– Perwakilan Kejaksaan Tinggi Sumsel,

– Perwakilan Pengadilan Tinggi Sumsel,

– Kakanwil Kemenag Sumsel,

– Para Pejabat Pemprov Sumsel dan Para Pekerja sektor Parekraf di Provinsi Sumatera Selatan

Diharapkan bantuan ini dapat meringankan beban para Pekerja Parekraf yang Terdampak Wabah Covid 19 dalam wilayah Provinsi Sumatera Salatan.

Previous Komisi II DPRD Sumsel Sidak Ke Perkebunan Kelapa Sawit OKI

DPRD Prov Sumsel © 2021