Rabu 7 Agustus 2019 Chairul S Matdiah., SH.,MH.Kes didampingi Kabag Humas & Protokol DPRD Sumsel menerima unjuk rasa dari Aktivis Sumsel Bersatu (ASB) di Gedung DPRD Provinsi Sumatera Selatan

Charma Afrianto, dalam orasinya menyampaikan bahwa, telah beberapa kali melakukan unjuk rasa terkait masalah sekolah dan berobat gratis yang dijanjikan oleh Gubernur Sumsel H Herman Deru dalam kampanye politiknya. “Berkali kali ASB melakukan demo terkait berobat dan sekolah gratis, dijanjikan duduk bersama untuk selesaikan masalah, tapi sampai sekarang belum ada tindak lanjutnya” kata Charma Afrianto.

Menanggapi hal tersebut, H. Chairul S Matdiah.,SH.,MH.Kes menyampaikan bahwa akan mengakomodir dan menyelesaikan masalah yang disampaikan ASB, Chairul S Matdiah juga meminta Masyarakat untuk bersabar dan bersama-sama mengawal janji politik Gubernur Sumsel. “Kami akan mengakomodir dan membantu mencari solusi terkait Aspirasi bapak – bapak sekalian dan saya minta masyarakat bersabar dan bersama-sama mengawal janji politik Gubernur” Kata Chairul

Diakhir sambutannya Wakil Ketua DPRD Sumsel berterima kasih kepada pihak Kepolisian, Pihak Satpol PP dan Sekretariat DPRD yang telah mengawal penyampaian aspirasi ini sehingga berjalan aman dan lancar.

Previous Wakil Ketua DPRD Sumsel terima Aspirasi Masyarakat

DPRD Provinsi Sumatera Selatan © 2024